Harga Honda Beat baru, Harga Honda Beat, Harga Honda Beat bekas, spesifikasi Honda Beat, cara merawat Honda Beat

Kamis, 15 September 2016

Harga Honda Beat eSP CBS Dan Review Lengkap Spesifikasi Honda Beat eSP CBS

Harga Honda Beat eSP CBS Dan Review Lengkap Spesifikasi Honda Beat eSP CBS – Produk kendaraan bermotor dari pabrikan Honda saat ini memang tengah digandrungi oleh masyarakat. Ada banyak sekali jenis motor yang menjadi pilihan masyarakat dan menjadi kendaraan sehari-hari. Dari sekian banyak jenis produk Honda tersebut, salah satu yang paling banyak diminati tentunya adalah motor matic atau sekuter matic. Motor matik sendiri yang tengah trend di masyarakat saat ini adalah Honda Beat. Honda Beat sendiri variannya juga sangat banyak, termasuk salah satunya adalah Honda Beat eSP CBS, yang tentunya dengan harga Honda Beat eSP CBS tersendiri.

Harga Honda Beat eSP CBS
Harga Honda Beat eSP CBS
Untuk masalah harga, sejauh ini Honda masih menawarkan harga Honda Beat All Varian dengan harga yang sangat terjangkau dan bersaing. Dengan berbagai spesifikasi teknologi terbaru, Honda masih bisa menguasai pasar motor skuter matik di Indonesia. Lalu bagaimana dengan spesifikasi Honda Beat eSP CBS ini, layakkah untuk dijadikan kendaraan. Apakah masih banyak kekurangan, untuk lebih jelasnya, simak ulasan mengenai spesifikasi Honda Beat eSP CBS di bawah ini.

Spesifikasi Honda Beat eSP CBS



Fitur Motor Honda Beat eSP CBS
  • Ukuran Mesin : Kapasitas oli sebanyak 700 ml
  • Beban : Berat kosong (dalam keadaan diam) adalah 95 kg
  • Tipe Transmisi : Pola transmisi yang dipakai adalah Otomatis
  • Transmisi : Transmisi Matic
  • Mesin : 4 langkah, SOHC

Ulasan Spesifikasi Honda Beat eSP CBS Pada Desain

Pada spesifikasi Honda Beat All Varian, desain memang bukanlah yang utama, namun tetap saja menjadi sesuatu yang penting. Hal ini karena meski memiliki performa yang gahar, tapi jika desain kurang menarik, maka sulit juga mendapatkan pembeli. Maka dari itu, desain adalah bagian  penting dari spesifikasi Honda Beat eSP CBS yang juga harus diperhatikan. Untuk desain pada bagian body motor Honda Beat eSP CBS, memiliki ukuran 1.873x678x1.074mm dengan jarak terandah ke tanah  740mm serta  berat kosong 94 kg. Dengan ukuran seperti ini, membuat tampilan Honda Beat eSP CBS terlihat menjadi lebih mungil dan ramping.

Dengan roda 80/90 pada bagian depan serta 90/90 pada bagian belakang dengan velg berukuran 14 inci membuat kaki-kaki motor Honda Beat eSP CBS ini menjadi cukup nyaman dan stabil ketika dikendarai. Sedangkan untuk sistem suspensi yang disematkan pada spesifikasi Honda Beat eSP CBS dengan bagian depannya berjenis teleskopik serta bagian belakang berjenis monoshock.

Untuk desain, nampaknya Honda Beat eSP CBS ini sengaja di desain dengan gaya yang sporty dan trendi. Selain itu, dengan pilihan stripping yang lebih berwarna dan berani, membuat kesan motor ini lebih enerjik. Sehingga spesifikasi Honda Beat eSP sangat cocok sekali untuk orang-orang yang mobile dan memiliki kesibukan yang padat. Kemudian pada desain lampu utama, lampu utama yang berpadu dengan lampu sein membuat Honda Beat eSP CBS ini berbeda dengan generasi pendahulunya dengan penggunaan material yang berbeda. Pada bagian belakang, skutik ini memiliki desain Rear End. Sedangkan pada bentuk speedometer, Honda Beat eSP ini memiliki kesan modern dengan kelengkapan berupa panel indikator FI, indikator mesin, indikator lampu, indikator kecepatan dan trip meter, serta indikator lampu sein yang sangat sporty namun tetap mengutamakan fungsinya.

Fitur lain yang ditanam pada spesifikasi Honda Beat eSP CBS adalah pada tuas pengunci rem yang memiliki fungsi sebagai rem tangan. Fitur ini tujuannya adalah untuk pencegahan terjadi loncatan motor ketika motor dihidupkan. Selain itu juga untuk memudahkan pengendara ketika parkir atau berhenti pada kondisi jalan miring. Kemudian untuk aksesoris, pabrikan Honda memperindah spesifikasi Honda Beat eSP CBS dengan menyematkan garnish cover air cleaner yang membuat tampilan cover air cleaner pada mesin terlihat lebih trendi.

Kemudian selain garnish cover air cleaner, disematkan pula rubber step floor yakni berupa silicon rubber pelindung deck motor dengan desain tetap mengusung sporty dan terkesan menyatu dengan bodi motor. Aksesoris tambahan berikutnya adalah adanya garnish cover muffler atau pelindung knalpot dengan warna silver yang menambah kesan sporti pada bagian belakang. Kemudian untuk bagasi, Honda Beat eSP CBS juga memiliki kapasitas yang cukup besar yaitu mencapai 11 liter yang mampu menyimpan berbagai barang bawaan pengendara. Kemudian teknologi magnetic shutter key yang ada pada kunci juga membuat sistem keamanan pada penguncian semakin terjamin.

Ulasan Spesifikasi Honda Beat eSP CBS Pada Mesin

Honda mengklaim skutik Honda Beat eSP CBSini  memiliki konsumsi bahan bakar lebih irit. Selain lebih irit, dengan berbagai kelengkapan spesifikasi Honda Beat eSP CBS juga menunjang performa handa. karena telah mengusung mesin berteknologi eSP (Enhanced Smart Power). Mesin dengan kapasitas mencapai 108.2 cc SOHC mampu mengeluarkan tenaga hingga 8.68 PS pada putaran mesin 7500 rpm serta torsi sebesar 9.01 Nm. Fakta inilah yang kemudian membuat Honda Beat menjadi motor yang sangat reponsif.

Kemudian disamping itu, transmisi otomatis V-Matic juga memudahkan para pengendara dan membuat lebih nyaman dan mudah dalam mengontrol laju kendaraan. Inovasi Spesifikasi Honda Beat eSP CBS pada ruang mesin yang ditawarkan Honda berikutnya adalah teknologi stater ACG. Yang mana teknologi ini akan membuat mesin tidak mengeluarkan suara saat dihidupkan. Kemudian mesin 110cc generasi baru pada Honda Beat eSP juga diklaim menjadi mesin yang lebih canggih dari pada pendahulunya sehingga mampu menghasilkan performa yang optimal. Selain itu juga sangat efisien pada asupan bahan bakar dan tentunya juga sangat ramah lingkungan yang sesuai dengan standar euro 3. Untuk penyimpanan bahan bakar motor ini memiliki kapasitas mencapau 3.7 liter.

Sebagai pelengkap spesifikasi Honda Beat eSP CBS, maka pabrikan Honda memanjakan para konsumen dengan menyajikan tiga pilihan warna. Tiga pilihan warna tersebut adalah electro red, funk white, dan hard rock black. Dengan beragam ketersediaan warna ini maka Anda tidak perlu ragu lagi untuk segera membeli Honda Beat eSP CBS terbaru, karena adanya pilihan warna yang sangat menarik.

Harga Honda Beat eSP CBS Terbaru


Untuk harga, sebenarnya daftar harga Honda Beat terbaru tidak banyak mengalami perubahan yang signifikan. Memang kelihatannya pabrikan Honda selalu memikirkan masak-masak masalah harga Honda Beat ini. Meski demikian, dengan berbagai spesifikasi Honda Beat All Varian yang biasanya memiliki kelebihan berbeda pada fitur, maka harga Honda Beat pun juga mengalami perbedaan. Untuk harga Honda Beat eSP CBS terbaru sendiri dipatok dengan harga Rp. 14.950.000. Harga yang terbilang cukup terjangkau melihat berbagai fitur dan spesifikasi Honda Beat eSP CBS yang ditawarkan.

Yang perlu Anda pahami adalah bahwa harga di atas bisa saja berubah-ubah, karena memang keadaan ekonomi yang fluktuatif. Selain itu, harga Honda Beat di masing-masing daerah juga mungkin saja berbeda-beda, karena disebabkan oleh berbagai hal. Maka dari itu, jika Anda ingin membeli Honda Beat eSP CBS, maka sebaiknya segera saja datang ke dealer terdekat di kota Anda. Ini ditujukan agar Anda bisa langsung mendapatkan informasi mengenai daftar Harga Honda Beat terbaru.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Harga Honda Beat eSP CBS Dan Review Lengkap Spesifikasi Honda Beat eSP CBS

0 komentar:

Posting Komentar