Harga Honda Beat baru, Harga Honda Beat, Harga Honda Beat bekas, spesifikasi Honda Beat, cara merawat Honda Beat

Jumat, 16 September 2016

Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat Yang Perlu Anda Ketahui

Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat Yang Perlu Anda Ketahui - Sejauh ini, memang produk motor dari pabrikan Honda masih mendominasi pasar motor di tanah air. Terutama pada kelas skuter matik, banyak sekali konsumen yang memakai kendaraan bermotor dari Honda sebagai tunggangannya. Ada banyak faktor yang menjadi alasan kenapa hal ini bisa terjadi. Salah satunya tentu saja karena teknologi dan spesifikasi yang ditanamkan pada kebanyakan motor Honda begitu modern dan canggih. Salah satu skutik yang saat ini tengah digemari oleh masyarakat adalah Honda Beat. Spesifikasi Honda Beat yang begitu gahar dan harga Honda Beat terbaru yang memang sangat bersahabat menjadikan motor ini sangat disukai oleh masyarakat. Meski motor ini banyak disukai, tetap saja ada beberapa kelebihan dan kekurangan Honda Beat ESP yang perlu Anda ketahui.
Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat
Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat

Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat 


Semenjak diperkenalkan di pasaran pada tahun 2008, Honda Beat takhenti-hentinya untuk selalu melakukan pembenahan dan trobosan untuk membuat para konsumen lebih nyaman. Setiap kali ada varian baru dari Honda Beat, maka spesifikasi Honda Beat terbaru akan disematkan untuk membuat varian terbaru tersebut menjadi andalan di kelasnya. Demikian halnya dengan harga, Honda selalu bisa mematok harga Honda Beat All Varian seefisien mungkin sehingga tidak memberatkan bagi para konsumen. Alasan-alasan tersebutlah yang mungkin membuat motor ini semakin disukai oleh para konsumen. Nah, untuk lebih detail mengenai kelebihan dan kekurangan Honda Beat ESP, simak ulasan di bawah ini.

Kelebihan Honda Beat 

1. Spesifikasi Honda Beat Yang Lengkap


Hal ini tentu saja tidak bisa dilewatkan begitu saja, kelebihan Honda Beat yang pertama adalah terletak pada kelengkapan spesifikasi Honda Beat. Untuk Honda Beat terbaru, ada banyak fitur canggih yang sudah tersemat di dalamnya. Fitur standar sepserti CBS juga sudah tersemat di Honda Beat terbaru. Selain itu, ada banyak lagi spesifikasi Honda Beat terbaru yang membuat motor ini menjadi lebih handal di banding dengan motor lain yang sekelas. Tak salah kiranya jika Anda memilih motor ini sebagai kendaraan pribadi untuk mendukung keperluan Anda.

Baca juga : Spesifikasi Honda Beat All Varian

2. Body dan Model Desain Yang Kekinian


Dengan market para muda, maka tak heran jika body dan model Honda Beat ini disesuaikan dengan kesukaan para muda. Desain Honda Beat terbaru masih ditujukan pada anak muda dengan mengusung konsep compact, stylish, fun hingga fuel efficient. Selain itu, kelebihan dan kekurangan Honda Beat pada body dan desain ini masih mengedepankan aspek sporty, cool, energetic dengan tambahan cover handle, panel meter dan juga cover muffler. Tak heran jika Honda Beat varian terbaru ini begitu diminati oleh kalangan muda karena sangat cocok dan sejiwa dengan mereka.

3. Harga Motor Honda Beat Yang Terjangkau


Untuk masalah harga, jangan tanya lagi, Honda selalu menjadi yang terdepan dalam memberikan harga yang paling terjangkau. Jika dibandingkan dengan motor lain yang sekelas, maka harga Honda Beat masih bisa dikatakan sangat terjangkau. Ini jika diperhatikan dengan berbagai spesifikasi Honda Beat yang diberikan pada para pengendara. Maka dari itu, dengan harga Honda Beat terbaru yang demikian terjangkau, membuat masyarakat begitu menyukainya.

4. Harga Jual Honda Beat Tetap Tinggi

Untuk harga jual kembali, Honda memang masih menjadi rajanya. Masyarakat di Indonesia memang biasanya membeli motor bukan hanya untuk kepentingan sarana transportasi saja. Namun lebih dari itu, ada juga beberapa yang memanfaatkannya sebagai cara berinvestasi, dalam hal ini adalah lebih kepada untuk menyisihkan uang untuk digunakan saat terdesak (motor kemudian dijual). Nah, untuk harga Honda Beat All Varian ini bisa menjadi alternatif pilihan yang cocok, karena kebanyakan produk dari Honda meamng memiliki nilai jual yang masih tinggi di pasaran. Selain memiliki nilai pasca jual yang tinggi, peminat motor Honda ini ternyata juga masih sangat banyak sehingga sangat mudah untuk menjual kembali motor Honda.

5. Honda Beat Sangat Irit Terhadap Bahan Bakar

Untuk masalah bahan bakar, jangan ditanyakan lagi, sejak dulu Honda selalu menjadikan produknya tetap unggul dan irit pada penggunaan bahan bakar. Terlebih lagi dengan berbagai teknologi canggih yang kini ditancapkan pada spesifikasi Honda Beat, maka Honda Beat menjadi salah satu motor yang paling irit terhadap bahan bakar. Dan bahkan bukan saja irit terhadap bahan bakar, namun Honda Beat juga menawarkan keramahan terhadap lingkungan.

Baca juga : Harga Honda Beat Terbaru All Varian

Kelemahan Honda Beat


Baik, setelah kita ualas sedikit mengenai berbagai kelebihan Honda Beat, kini tiba saatnya kita ulas berbagai kelemahan pada motor Honda Beat. Secara keseluruhan, Honda Beat ini memang sangat unggul di berbagai aspek spesifikasi Honda Beat. Namun demikian masih ada sedikit kekurangan Honda Beat yang nampaknya ini bukanlah masalah yang serius, perhatikan di bawah ini.

1. Desain Motor Honda Beat Yang Kecil


Untuk kelemahan Honda Beat yang pertama adalah pada desain dan model Honda Beat yang terbilang masih kecil. Meski untuk Honda Beat terbaru ini desainnya sedikit ditambah lebih besar, namun tetaosaja masih terasa kekecilan. Terutama untuk orang dengan berat badan yang lebih, maka orang seperti ini akan sedikit kesulitan ketika mengendari motor Honda Beat. Artinya akan sedikit sulit mendapatkan kenyamanan dalam berkendara. Untuk itulah, maka kelihatannya memang Honda Beat ini di desain khusus untuk para wanita yang notabene sebagian besar memiliki badan yang mungil, meski ada juga beberapa yang memiliki badan besar.

2. Kapasitas U-Box Yang Masih Sangat Kecil


Kelemahan Honda Beat selanjutnya adalah pada kapasitas penyimpanan atau U-Box. Karena memang desain yang kecil, maka kapasitas U-Box pun juga kecil karena menyesuaikan dengan bentuk bodi. Namun demikian, untuk tipe Honda Beat terbaru ini, kapasitas U-Box sudah sedikit ditambah sehingga bagi ibu-ibu yang memiliki barang belanjaan atau barang bawaan yang banyak, bisa sedikit mudah untuk membawanya karena bisa ditaruh di dalam U-Box.

3. Body Honda Beat Dari Plastik Yang Relatif Tipis

Hal ini sebenarnya bukan menjadi kendalah atau masalah yang berarti pada spesifikasi Honda Beat terbaru. Namun jika kita lihat, memang body dari Honda Beat ini terbuat dari plastik yang relatif tipis. Semisal body ini bisa dibuat dari bahan yang ringan namun tetap kokoh, akan membuat penampilan pada spesifikasi Honda Beat menjadi lebih bersaing dengan para kompetitor. Fungsi utama dari body sendiri adalah untuk membungkus dan melindungi mesin dari berbagai masalah seperti benturan dan lain sebagainya.

Nah teman-teman, itulah beberapa kelebihan dan kekurangan Honda Beat terbaru yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini. Jika Anda ingin membeli Beat, jangan ragu, meski ada sedikit kekurangan Honda Beat. Secara keseluruhan, motor ini masih sangat layak dan rekomended untuk Anda tunggangi, terlebih jika Anda adalah seorang wanita dengan seabrek kegiatan dan kesibukan, maka motor ini sangat layak untuk Anda.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat Yang Perlu Anda Ketahui

1 komentar: